Inilah Cara Monetisasi Facebook Serta Hal-Hal yang Harus Diperhatikan

cara monetisasi facebook

Penggunaan media sosial untuk menghasilkan uang sudah tidak asing lagi sekarang. Banyak portal yang bisa dimanfaatkan salah satunya adalah Facebook yang memiliki banyak pengguna. Namun, bagaimana sajakah cara monetisasi Facebook? Di bawah ini akan membahas selengkapnya.

Cara Mendapat Uang dari Facebook

Ada beberapa cara monetisasi Facebook. Cara-cara ini bisa disesuaikan dengan bidang keahlian masing-masing pengguna. Target market di Facebook juga lebih beragam karena memang pengguna Facebook jumlahnya sangat banyak. Untuk itu, ikuti cara berikut ini untuk mendapat uang dari Facebook:

1. Menjual Produk Digital

Yang pertama, pengguna bisa memilih untuk memperjualbelikan produk digital. Produk ini bisa berupa buku, software, gambar, dan lain sebagainya. Produk yang dijual nantinya bisa menjadi milik pembeli sepenuhnya.

Namun dalam penjualan produk ini, pengguna sebaiknya berhati-hati. Jika menjual produk buatan orang lain, pastikan penjualan tidak menyalahi adanya hak cipta.

2. Masuk dalam Pasar Afiliasi

Selain berjualan, promosi penjualan juga bisa menjadikan Facebook sebagai ladang uang. Jika bukan sebagai penjual, pengguna bisa menjadi promotor dari produk orang lain. Caranya adalah dengan bergabung di Facebook Affiliate.

Pengguna yang terdaftar dalam program ini bisa membuat konten untuk mempromosikan barang yang dijual orang lain. Sumbernya tentu saja dari Facebook Marketplace. Pilih saja produk mana yang cocok dan disukai.

3. Mempromosikan Toko Online

Selain mempromosikan dagangan orang lain dari Facebook Marketplace, pengguna bisa mempromosikan lebih banyak barang dagangan. Pengguna bisa memilih barang dagangan dari platform belanja online lainnya.

Cara monetisasi facebook ini mengharuskan pengguna mencari barang yang dijual dan link penjualannya. Setelahnya, pengguna bisa menyertakan gambar beserta deskripsi yang sifatnya mempromosikan barang dagangan tersebut. Dengan begitu, angka penjualan bisa dipastikan akan meningkat.

4. Membuat Konten dengan Sponsor

Sama seperti platform media sosial lainnya, pengguna juga bisa memanfaatkan halaman Facebook untuk membuat konten. Konten yang diunggah dan dibuat bisa bermacam-macam. Perhatikan ketentuan konten dari Facebook sebelum membuat konten ya.

Lalu dalam kontennya pengguna bisa menambahkan sponsor sesuai dengan kesepakatan. Dengan begitu konten yang dibuat bisa menghasilkan uang dari sponsor yang dipasang.

5. Membuat Video Berisi Iklan

Cara ini serupa dengan cara sebelumnya, namun memiliki sedikit perbedaan. Banyak sekali video atau konten yang bisa ditemukan dan mengandung iklan produk tertentu. Namun cara ini terlihat lebih menarik karena diselipkan dalam video menarik buatan pengguna.

Video seperti ini banyak ditonton karena tidak hanya terfokus pada iklan saja. Iklan akan disisipkan di tengah-tengah tanpa memotong atau mengganggu pemutaran video. 

6. Menyediakan Tautan Eksternal

Yang terakhir adalah dengan memberi tautan atau link dari situs web lain. Misalnya saja pengguna memiliki situs web yang merupakan toko online atau situs web untuk publikasi karya.

Melalui Facebook, pengguna bisa mempromosikannya. Lebihnya lagi, promosi ini mengandung nilai uang yang lumayan juga. Selain itu, cara monetisasi facebook ini juga bisa meningkatkan exposure dari situs web yang dibangun oleh pengguna bukan?

Hal-Hal yang Harus Diperhatikan dalam Monetisasi Facebook

Setelah mengetahui bahwa Facebook bisa dimonetisasi tentu semua pengguna Facebook menjadi tertarik bukan? Lantas, apakah semua akun Facebook bisa digunakan untuk menghasilkan uang? Jawabannya tentu tidak. Facebook memberikan beberapa ketentuan untuk monetisasi seperti berikut ini:

  • Pertama, periksa terlebih dahulu apakah akun Facebook terdaftar sebagai akun yang bisa dimonetisasi pada bagian kreator studio.
  • Jika akun memiliki penanda berwarna hijau atau kuning, akun bisa dimonetisasi.
  • Dalam membuat konten yang akan dimonetisasi juga ada beberapa ketentuan. 
  • Pengguna harus memenuhi standar komunitas Facebook yang mengatur isi dari konten yang dapat dimonetisasi.
  • Konten yang diunggah tidak boleh mengandung unsur kekerasan, pelanggaran privasi, hoax, pelecehan, menyalahi hak cipta, dan lain sebagainya.
  • Pengguna juga harus memahami kebijakan monetisasi partner yang mengatur ketentuan monetisasi konten yang diunggah.
  • Ketentuan ini biasanya diterapkan untuk setiap negara.
  • Pengguna juga harus memperhatikan kebijakan monetisasi konten yang mengatur format konten yang bisa diuangkan.
  • Untuk memaksimalkan uang yang didapatkan, pengguna harus menghindari konten yang tidak masuk kategori konten yang dapat diuangkan.

Itulah sekilas tentang cara monetisasi Facebook. Dengan melakukan beberapa hal tersebut Pengguna Facebook bisa meraup keuntungan dari platform Facebook. Jika cara ini dilakukan, penggunaan Facebook tidak semata untuk kesenangan saja bukan?

Total
0
Shares
Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

twenty − nineteen =

Related Posts