Hampir semua pengelola website ingin monetisasi situs miliknya. Salah satu cara mudah adalah dengan mendaftar Adsense. Jika hendak melakukannya, maka perlu tahu cara memasang iklan ditengah artikel WordPress agar hasil optimal.
Memasang iklan ini tergolong mudah, tetapi sedikit tricky. Pasalnya, perlu ketelitian agar tidak salah dan mengakibatkan template menjadi rusak. Di samping itu, peletakannya pun perlu perhatian, untuk memastikan banyak orang melihatnya.
Langkah Mencantumkan Iklan di Situs Sendiri
Memasang iklan di Situs, memang memberikan keuntungan, terutama secara finansial bagi pemilik situs tersebut. Nyatanya, penghasilan dari iklan ini bisa menyentuh angka yang cukup fantastis.
Langkah-langkah dalam pemasangan iklan itu adalah:
1. Mendaftar Adsense
Pertama, tentu saja Pengelola situs harus mendaftar di Adsense terlebih dahulu. Artinya, website tersebut harus tercatat sebagai mitra dalam menayangkan iklan dari perusahaan yang menggunakan layanan periklanan Google tersebut.
Agar pihak Google menyetujui permohonan sebagai mitra, ada beberapa persyaratan yang harus terpenuhi. Baik itu dari segi jumlah postingan, kunjungan, maupun syarat lainnya.
2. Memiliki Kode Iklan
Selanjutnya, jika sudah terdaftar, Pengelola situs bisa mulai memasang iklan di WordPress. Tentu saja, untuk melakukannya harus memiliki kodenya terlebih dahulu. Serangkaian angka dan huruf tersebut bisa diambil pada dashboard Adsense dengan cara:
- Login pada akun Adsense yang Pengelola situs miliki.
- Klik pada tombol Iklan, lanjutkan dengan memilih Ringkasan.
- Berikutnya pilih opsi Menurut Unit Iklan.
- Terakhir, pilih unit iklan, lalu lanjutkan dengan klik tombol dapatkan kode.
- Apabila kode iklan sudah terbuka, salin keseluruhannya.
3. Memasang Iklan
Setelah memiliki script, saatnya untuk memasang iklan tersebut di website Pengelola situs. Pilihannya adalah melakukan secara manual, atau menggunakan plugin.
Baca Juga: Cara Jual Foto di Internet: Melalui 5 Web Stok Photography Terbaik
Demikian cara memasang iklan ditengah artikel pada situs pribadi pengguna. Selain itu, ada Cara kedua terbilang lebih mudah. Hal tersebut karena menggunakan website wordpress berikut ini:
Cara memasang Iklan Di Website WordPress
Faktanya, di WordPress tersedia banyak tools untuk memudahkan pemasangan iklan, bahkan di tengah sebuah artikel. Di antara plugin yang dapat Pengelola situs pakai yaitu Quick Adsense. Caranya adalah sebagai berikut.
1. Memasang Quick Adsense
Sebelum memanfaatkan plugin tersebut, pengelola dapat men-download terlebih dahulu. Berikut ini adalah langkah-langkahnya untuk mengembangkan fitur iklan di situs pengelola:
- Pertama, Pilih dashboard WordPress Pengelola situs.
- Scroll kolom menu hingga menemukan tombol Plugin, klik.
- Gulirkan kembali layar untuk mencari Quick Adsense. Atau, bisa juga mengetikkan nama plugin tersebut di kolom search.
- Instal plugin terlebih dahulu, lalu aktifkan.
2. Atur Penempatan Iklan
Setelah plugin terpasang, Pengelola situs dapat langsung menggunakannya. Caranya cukup mudah, karena ekstensi ini memang unggul dalam kemudahan konfigurasi pemasangan iklan. Cukup dengan mengikuti tahapan di bawah ini.
- Akses ke plugin dengan membukanya melalui menu Setting, lalu pilih Quick Adsense.
- Setelah kolom pengaturannya terbuka, tentukan berapa penempatan iklan di dalam satu artikel. Caranya dengan klik panah bawah pada opsi Place up to. Contoh, klik angka 3 yang artinya akan ada 3 iklan tampil di halaman tersebut.
- Gulirkan ke arah bawah, akan ada pengaturan penempatan iklannya. Pengelola situs bisa menentukan di paragraf mana saja iklan akan muncul. Contoh, iklan pertama setelah paragraf 2, selanjutnya di bawah alinea 10, dan seterusnya.
3. Memasukkan Script Iklan
Cara memasang iklan di WordPress yang selanjutnya adalah dengan memasukkan kodenya, lewat menu Ads on post body. Cukup dengan paste script yang telah Pengelola situs copy dari dashboard Adsense sebelumnya, ke dalam kolom-kolom yang tersedia.
Pemasangan pun selesai. Terbukti, menggunakan Quick Adsense ini, setting-nya mudah dan cepat. Saat akan mengganti iklan pun gampang, tinggal mengubah kodenya yang ada di kolom.
Dengan mempraktikkan cara memasang iklan ditengah artikel WordPress dengan mudah tersebut, diharapkan melanjutkannya melalui mengoptimalkan jumlah penayangan . Sehingga, dengan metode tersebut Bisa memperoleh pendapatan darinya.
Demikian tadi dua cara memasang iklan ditengah artikel yang bisa dijelaskan. Pengguna bisa memilih cara yang dinilai paling mudah untuk dilakukan. Setelah pemasaran selesai, promosikan pula artikel agar mendapat tempat pada saran pencarian.