4 Cara Mendapat Review Terbaik Untuk Optimasi SEO Lokal

4 Cara Mendapat Review Terbaik Untuk Optimasi SEO Lokal

Berbagai review online memainkan peranan yang besar di perjalanan customer modern. Ini juga menjadi bagian penyempurna strategi local SEO agar lebih cepat berhasil.

Jadi, cara mendapat review bisa dikatakan suatu hal yang wajib ada dalam strategi marketing modern.

Akan tetapi, di mana anda sebaiknya memulainya; jika anda ingin pegang kendali dan memanfaatkan suara konsumen sebaik-baiknya? Artikel ini akan menjawabnya.

Cara Mendapat Review Untuk Optimasi SEO Lokal Terbaik Anda

Mari kita diskusikan platform review terbaik dan cara terbaik untuk memanfaatkan review tersebut.

Google My Business (GMB)

Google My Business (GMB), inkarnasi terbaru dari apa yang sebelumnya disebut Google Places dan Local Google adalah titik awal untuk review online strategi marketing.

Peringkat di sini menentukan peringkat bintang anda pada hasil Google Maps dan pada Google Local Pack, daftar hasil Maps yang muncul saat user melakukan pencarian lokal.

Review merupakan faktor yang paling penting dalam menentukan di mana seharusnya bisnis lokal perlu dimunculkan di hasil pencarian Google, dan Google My Business adalah sumber yang harus dipercaya oleh perusahaan.

Dan jika anda kira hal ini tidak akan membawa dampak apapun karena bisnis yang anda rintis adalah bisnis online, anda salah besar.

Dalam sebuah penelitian yang melibatkan 30.000 situs, hasil investigasi menyebutkan bahwa terdapat peningkatan jumlah trafik alias jumlah kunjungan dari 5.500 menjadi 8.000 hanya dalam waktu sepuluh bulan.

Tapi perlu diketahui bahwa profil Google Anda perlu adanya review, dan sebenarnya untuk mendapatkan review adalah dua hal yang berbeda.

Semua dapat berjalan dengan lancar tanpa harus mengatakan bahwa produk yang ditawarkan merupakan produk terbaik dan customer service yang melayani adalah CS yang terbaik.

Penekanan yang kuat pada layanan yang diberikan kepada customer harus terus diberikan karena customer dengan pengalaman pelayanan yang buruk cenderung akan memberikan ulasan yang sesuai dengan pengalaman yang mereka dapatkan dibandingkan dengan customer yang memiliki pengalaman pelayanan yang baik.

Selain memeriksa pelayanan untuk para customer, anda bisa kerjakan hal lainnya seperti pengembangan produk terbaik, ada beberapa langkah tambahan yang bisa anda aplikasikan untuk mendapatkan hasil yang maksimal dari Google My Business.

Mari kita mulai dengan yang ada:

Cara membuat profil Google My Business:

  • Akses situs https://www.google.com/business/
  • Pilih atau buat akun Google yang ingin anda gunakan untuk keperluan bisnis anda
  • Tuliskan nama dan alamat untuk keperluan riset bisnis anda
  • Klik pada lokasi yang tepat
  • Klik “Mail me my Code”. Google butuh verifikasi dari anda, pemilik bisnis. Ini adalah cara yang paling mudah untuk lakukan verifikasi
  • Tambahkan foto kualitas terbaik untuk profil anda dengan catatan foto profil bisnis anda harus menekankan beberapa aspek penting dan produk anda dapat terwakili oleh media visual ini
  • Update deskripsi, lalu rilis profil anda. Maintain profil anda sama saat akan menerapkannya ke situs web anda.

Saat ini anda perlu memancing customers anda untuk memberikan ulasan terhadap bisnis anda. Ada cara yang paling efektif untuk melakukan hal ini, yaitu dengan menyediakan tautan yang mana di halaman tautan ini, mereka dapat meninjau bisnis anda. Dan begini caranya:

  • Gunakan tool PlaceID Lookup
  • Tambahkan nama bisnis pada bagian ‘Enter a location’
  • Klik nama bisnis anda. Jika anda mengalami kesulitan, klik nama lokasi anda
  • Di peta, di bawah nama bisnis anda adalah Place ID anda
  • Salin Place ID anda lalu tempelkan di atas “<place_id>”
    in this URL: https://search.google.com/local/
    writereview?placeid=<place_id>
  • Akses tautan tersebut. Tautan akan langsung mengarahkan anda ke halaman di mana akan muncul sebuah formulir review dari Google.

Tautan ini adalah tautan yang harus anda bagikan kepada para customer anda saat anda sedang membangun interaksi. Ajak para customer anda untuk memberikan ulasan, terutama selama sedang berinteraksi dengan anda saat anda memiliki rasa percaya untuk dapat memuaskan para customer.

Cara mendapat review di GMB:

  • Integrasikan tautan Google My Business anda dengan email marketing anda. Gunakan tanda tangan email anda untuk meminta customer anda meninggalkan ulasan
  • Segmentasikan audiens anda dan cari korelasi antara interaksi terukur dan kualitas customers, dan permintaan ulasan dari mereka yang berasal dari audiens anda yang sepertinya akan menjadi customer setia anda
  • Gunakan segmentasi audiens ini sebagai bagian dari pelatihan untuk mengajarkan kepada staf anda tentang bagaimana cara untuk mendapatkan review dari para customers, terutama saat customers sedang merasa puas dengan produk anda
  • Jika menyediakan tautan langsung adalah suatu hal yang tidak memungkinkan, siapkan materi yang sudah jadi untuk mengajari para customers untuk menuliskan ulasan
  • Tulis email pribadi customer yang menuliskan ulasan. Konteks dari email pribadi ini adalah untuk menegaskan bahwa email tersebut bukanlah email yang diproduksi secara massal.

Situs Review Industri Khusus

Meskipun situs ulasan khusus industri tidak secara langsung dapat mempengaruhi rate bintang bisnis anda di Google Maps dan di halaman hasil penelusuran, situs-situs rupanya dapat mempengaruhi peringkat bisnis anda  di halaman hasil penelusuran, dan rate bintang di halaman hasil penelusuran non-lokal seringnya ikut muncul sebelum kita klik.

Selain itu, 97 persen customers mengatakan bahwa mereka terpengaruh oleh review dari para pelanggan lainnya.

Pada setiap ukuran, semakin banyak ulasan yang didapat, semakin baik. Itulah sebabnya anda disarankan untuk dapatkan ulasan sebanyak mungkin asal produk dan pelayanan anda sesuai dengan harapan para customers.

Customers marah dan kesal adalah pemberi ulasan yang dapat merusak reputasi brand anda.

Oleh karena itu, sangat penting untuk mendapatkan review dari sejumlah sampel yang mewakilkan customer utama anda.

Tautan review khusus industri merupakan sebuah kumpulan situs yang biasanya digunakan untuk mengulas industri-industri tertentu. Contoh situs-situs ini antara lain Yelp untuk review restoran dan TripAdvisor untuk review hotel.

Anda dapat aplikasikan tips-tips yang sudah dijelaskan di atas dengan tujuan untuk mendapatkan review Google My Business dan implementasikan tips-tips di atas untuk platform-platform lainnya.

GAMBAR

Anda dapat  menemukan daftar situs review khusus industri di sini dan di sini, anda juga dapat menemukan situs yang sama dengan menggunakan kolom penelusuran di Google dengan kata kunci sebagai berikut:

  • (nama industri anda) review/ rating
  • (nama pesaing anda) review/ rating

Daftar situs ulasan khusus industri yang akan anda jumpai akan jauh lebih besar jumlahnya dibandingkan dengan daftar situs ulasan apapun yang harus diakses oleh customer anda melalui email atau interaksi online mereka.

Sangat penting untuk tetap fokus pada keputusan untuk menyediakan tautan review untuk customers.

Jika anda rasa memang sangat penting untuk mengirim customer  sejumlah situs review untuk menghindari penilaian buruk di sejumlah situs, akan jauh lebih baik bila anda lakukan rotasi tautan situs review anda daripada menyuguhkan customer anda dengan opsi-opsi lainya.

Situs Review Produk

Situs ulasan tentang produk adalah situs pihak ketiga yang didesain untuk membantu perusahaan dalam mendapatkan review sembari perusahaan mengecek kembali tingkat akurasi situs tersebut.

Karena customer lebih cenderung memberikan review ketika mereka tahu bahwa review mereka akan dirilis oleh pihak ketiga, dan karena customer lain memiliki kecenderungan untuk mempercayai review ini dibandingkan dengan review yang mungkin dimanipulasi oleh perusahaan itu sendiri, review di situs semacam ini cenderung akan menghasilkan konversi dan sentimen brand yang positif daripada review di situs web anda sendiri yang notabene adalah situs dengan sistem dari anda sendiri.

Dari sini, Trustpilot bisa dibilang merupakan sebuah titik awal – semacam Yelp dari situs review produk – karena Google cukup mempercayai situs ini untuk kemudian menjadi bahan referensi utama untuk memasukan rating produk ke dalam iklan Google Shopping.

Platform ini bersifat ‘terbuka’, artinya, review tidak diubah atau dimodifikasi misal ditambah dengan review tambahan agar mendapat penilaian positif yang sifatnya bias, sehingga situs dapat mempengaruhi persepsi brand dan rangking hasil penelusuran di mesin pencari dalam kurun waktu yang lama.

Salah satu fitur yang paling membantu dari platform ini adalah fitur yang mampu memasukan review secara langsung ke dalam situs web anda (berikut adalah cara bagaimana cara melakukannya dengan menggunakan TrustPilot).

Situs review produk yang baik juga akan menyertakan markup Schema yang diperlukan untuk mendapatkan rating bintang yang tercantum di halaman hasil pencarian Google, dan memiliki tingkat kepercayaan yang cukup tinggi di mata mesin pencari sehingga kemungkinan besar rating bintang akan dimunculkan di halaman hasil pencarian.

Memanfaatkan situs review produk dapat memungkinkan anda untuk menjadi bagian dari dialog yang dibicarakan oleh customer terkait dengan brand bisnis anda.

Jika anda perhatikan fakta yang mengatakan bahwa review yang sifatnya otentik pasti akan menunjukan gambaran yang kurang sempurna seperti yang ditunjukan data statistik dari Bazaarvoice berikut:

  • Pengunjung halaman ulasan produk yang membaca dan berinteraksi dengan berbagai review online memiliki tingkat konversi 58 persen lebih tinggi
  • Ketika sebuah situs berubah dari tidak memiliki ulasan hingga memiliki 30 ulasan, situs tersebut dapat menghasilkan peningkatan angka 25 persen lebih tinggi. seratus ulasan kira-kira bisa mendapat peningkatan angka hingag 35 persen
  • Seperti yang sudah pernah dibahas sebelumnya, volume ulasan memiliki dampak positif yang besar terhadap penjualan dibandingkan dengan penilaian ulasan itu sendiri, dengan nilai kisaran 4,2 hingga 4,5, artinya angka ini menunjukan adanya perbaikan dalam hal kinerja dibandingkan dengan situs review produk dengan nilai yang lebih tinggi namun memiliki jumlah ulasan yang sedikit
  • Menambah jumlah ulasan dari user mampu meningkatkan rating minim 15 hingga 25 persen pada trafik pencarian organik.

Media Sosial

Pengenalan Facebook Local telah memperkuat kebutuhan brand akan penggunaan media sosial tak hanya sebagai bagian dari media marketing saja, melainkan sebagai tempat di mana para customers dapat mengulas brand tersebut.

Segala hal yang kita diskusikan di atas juga diaplikasikan di media sosial sama seperti yang kita aplikasikan pada Google My Business, situs-situs ulasan khusus industri, dan situs-situs review produk. Akan tetapi, ada beberapa poin tambahan yang perlu anda jadikan pertimbangan:

Berbagi Review dari Customers

Media sosial bukan hanya sebagai sebuah media atau tempat untuk memanen berbagai ulasan dari customers; media sosial juga merupakan tempat review dapat dibagikan. Kuncinya adalah lakukan dengan bijaksana.

Saat anda sedang membagikan, mencuit ulang, memposting, dan menandai ulasan dari para customers, sebaiknya anda bagikan ulasan yang lebih banyak membahas pengalaman customer secara pribadi, bukan melulu soal brand.

Media sosial adalah sebuah tempat di mana orang berinteraksi dengan teman-teman dan orang-orang yang mereka cintai, jadi penting rasanya untuk menghargai platform media sosial ini sesuai dengan fungsinya.

Respon Terhadap Review Online di Semua Platform Anda

Poin yang satu ini memainkan peranan yang penting dalam bagaimana customers anda diperlakukan, tapi hal ini dapat bersifat bias di media sosial.

Kata ‘sosial’ ini ada karena suatu alasan. Para customers berharap anda menjadi bagian dari komunitas yang terbiasa dengan interaksi dan dialog.

Penting menjadi proaktif  – tapi tidak defensif – dalam merespon komen negatif.

Dan juga, penting untuk mengenali media sosial dalam merespon tindakan, cerita, dan peristiwa dengan cara lebih baik dibandingkan dengan sekedar kata-kata.

Selesaikan Masalah Customers di Media Sosial

Ketika anda meminta customers anda untuk mengontak customer support anda dan berdialog secara offline, para pengguna media sosial akan mencari tahu ada hal apa yang sedang anda sembunyikan.

Ada garis batas nyata yang tidak bisa dilewati begitu saja. Misal, membuka informasi personal, akan tetapi, pengetahuan akan kebutuhan customers dan perlakuan yang diberikan kepada customers menjadi poin tindakan yang penting.

Meskipun anda tidak boleh menyerah pada tuntutan yang tidak masuk akal, anda harus bisa tunjukan bagaimana customers berharap mendapat perlakuan yang baik dari anda.

Kesimpulan

Ulasan dari user memainkan peranan yang sangat penting dalam sudut pandang brand modern, dan tidak ada strategi marketing yang dianggap berhasil tanpa melibatkan ulasan dari para user ini.

Meski brand tidak dapat mengontrol konten dan sentimen dari ulasan yang ada, ulasan-ulasan dari user ini mampu memicu munculnya dialog atau komunikasi yang menguntungkan dan mewakili pengalaman user yang mana ulasan ini berisi banyak  pendapat yang berbeda dari user yang berbeda juga.

Tindakan semacam ini terus diulang untuk meningkatkan rate penjualan.

Jangan abaikan apapun yang sudah anda pelajari di sini, apalagi jika anda berharap dapat menguasai seni branding hingga sekian tahun yang akan datang.

Total
0
Shares
Related Posts